Pusat pelayanan RS Rapha Theresia Jambi. Foto: Muhammad Hair/dradio.id
DRADIO.ID – Rumah Sakit (RS) Rapha Theresia Jambi merupakan salah satu pusat pelayanan kesehatan swasta yang hadir untuk melayani kepada seluruh masyarajat Jambi.
Lokasi RS Rapha Theresia bertempat di Pal X, Jl. Lingkar Selatan, Kelurahan Talang Gulo, Jambi. Pelayanan yang cukup lengkap dihadirkan sebagai bentuk komitmen pihak RS Rapha Theresia terkait pelayanan dan fasilitas kesehatan untuk masyarakat Jambi.
Salah satunya adalah layanan terapi kesehatan Hidroterapi yang tersedia di RS Rapha Theresia dan merupakan layanan kesehatan satu-satunya di Jambi.
Dokter Umum RS Rapha Theresia Jambi, dr. Muhammad Ferdi Juliantama menyampaikan bahwa Hidroterapi merupakan salah satu layanan kesehatan unggulan yang dimiliki RS Rapha Theresia.
“Hidroterapi sendiri kita menyediakan kolam khusus untuk pasien-pasien yang mungkin ada cidera pada bagian anggota (tubuh) geraknya. Lalu untuk merehabilitasi pada pasien-pasien Osteoarthritis atau penyakit lainnya,” jelas dr. Ferdi.
Bukan hanya itu, terdapat juga layanan kesehatan Orthocare yang merupakan pemulihan dan pemeliharaan kesehatan muskuloskeletal melalui rehabilitasi fisik.
Dokter Umum RS Rapha Theresia Jambi, dr. Muhammad Ferdi Juliantama.
“Layanan Orthocare sendiri kita bekerjasama dengan pihak Orthocare Indonesia untuk menyediakan kaki palsu, tangan palsu, ataupun alat penyangga untuk pasien-pasien yang mengalami cidera atau kehilangan anggota gerak tubuhnya,” ungkap dr. Ferdi.
“Kedua layanan tersebut (Hidroterapi dan Orthocare) adalah layanan unggulan dari tempat kita. Jadi, apabila ada pasien-pasien yang mungkin membutuhkan bantuan untuk merehabilitasi diri-nya, untuk menjadi lebih sehat kembali atau menjalankan aktivitas yang lebih baik, atau mungkin mencari alat-alat untuk menggantikan anggota tubuh gerak yang hilang bisa menghubungi Rumah Sakit Rapha Theresia Jambi,” tambahnya.
Kini, RS Rapha Theresia Jambi juga sudah bisa untuk melayani pasien BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial), baik BPJS Kesehatan atau Ketenagakerjaan.
“Untuk tindakan sendiri di unit rehabilitasi medis kita itu, pasien atau masyarakat dapat menggunakan BPJS Kesehatan atau BPJS Ketenagakerjaan. Hal-hal ini semuanya akan ditanggung 100 persen oleh yang saya sebutkan tadi. Lalu, apabila untuk Orthocare sendiri, untuk kecelakaan kerja dan apabila ada pemasangan alat palsu itu semuanya akan ditanggung oleh BPJS Ketenagakerjaan,” kata dr. Ferdi.
Sehingga, dr. Ferdi menghimbau kepada masyarakat Jambi untuk tidak khawatir terkait pelayanan kesehatan, sebab RS Rapha Theresia Jambi akan siap melayani keluhan penyakit dan menerima konsultasi bagi masyarakat yang membutuhkan pengobatan serta pemulihan kesehatan, terutama pada layanan Hidroterapi dan Orthocare.