Jambi Dihebohkan Dengan Pesawat Jatuh di Kawasan Danau Sipin, Begini Faktanya

Jambi Dihebohkan Dengan Pesawat Jatuh di Kawasan Danau Sipin, Begini Faktanya
Foto simulasi pesawat jatuh di kawasan Danau Sipin. Source: Jambi-Independent.co.id

DRADIO.IDMasyarakat Kota Jambi dihebohkan dengan video yang beredar di sosial media bahwa telah terjadi insiden pesawat jatuh di kawasan Danau Sipin, Kota Jambi, Rabu (22/11/2023).

Terlihat pada video yang mana tampak sejumlah korban yang tengah dilakukan evakuasi dan perawatan oleh tenaga kesehatan.

“Korban pesawat yang jatuh di atas Danau Sipin sedang dievakuasi di tenda, korban ada sedang dievakuasi kesehatan dari Angkasa Pura,” ucap seorang dalam video tersebut.

Seorang yang merekam video tersebut juga mengatakan bahwa Tim SAR turun langsung dalam proses evakuasi pesawat yang jatuh di kawasan wisata Danau Sipin tersebut.

“Tim SAR melaksanakan evakuasi di arena wisata rest area Danau Sipin. Itu pesawat yang jatuh,” lanjut ungkap perekam.

Video singkat tersebut pun lantas langsung viral dan menyebar luas di sosial media, serta juga tersebar melalui grup-grup WhatsApp dan membuat heboh masyarakat Kota Jambi.

Usut punya usut, ternyata pesawat jatuh di kawasan Danau Sipin itu hanyalah sebuah simulasi.

Hal itu dikonfirmasi oleh Camat Telanaipura, Rizalul Fikri, seperti yang dikutip dari Jambi-Independent.co.id.

Ia menyampaikan bahwa insiden tersebut bukanlah kejadian yang benar-benar terjadi, namun yang terjadi hanyalah simulasi semata.

“Tidak ada pesawat jatuh di Danau Sipin. Itu hanya simulasi,” jelasnya.

Proses simulasi pesawat jatuh di kawasan Danau Sipin, Kota Jambi.

Rizalul Fikri menyampaikan, bahwasannya simulasi pesawat jatuh tersebut dilakukan oleh pihak Angkasa Pura Jambi dan instansi terkait.

“PMI dan angkasa pura kalau tidak salah,” pungkasnya.

( Mh ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *