DRADIO.ID – Beberapa bulan terakhir kualitas udara di Indonesia sangat buruk dan dikategorikan tidak sehat. Terutama di wilayah kota Jambi yang beberapa minggu ini hampir selalu menduduki peringkat teratas sebagai kota yang sangat berpolusi di Indonesia.
Pada Jumat (29/9/2023), menurut pantauan melalui website iqair.com, kota Jambi menduduki peringkat 4 sebagai wilayah paling berpolusi di Indonesia. Dengan Indeks Kualitas Udara 161 AQI US dan polutan utama PM2.5.
Dengan kondisi tersebut, masyarakat Jambi sangat dihimbau untuk selalu waspada dan berhati-hati menjaga kesehatan terutama kesehatan pernapasan. Kemudian mengurangi aktivitas di luar ruangan.
Berikut upaya yang harus dilakukan agar menjaga kesehatan pernapasan dari udara yang berpolusi, dilansir dari Halodoc.
- Menggunakan Masker Saat Berada di Luar Ruangan.
Gunakan masker yangpaling efektif dalam melindungi tubuh dari pencemaran udara seperti masker industri. Alternatifnya dapat menggunakan masker sekali pakai seperti N-95 atau P-100. Dengan masker tersebut mampu menyaring udara kotor hingga menangkal bakteri bahaya.
- Meletakkan Tanaman Pemurni Udara.
Menyaring polusi udara untuk tidak masuk ke dalam rumah juga dapat meletakkan tanaman pemurni udara. Beberapa jenis tanamannya yaitu Hedera, Dracaena, Aloe Vera, Palem Kuning dan Lili Paris.
- Menggunakan Air Purifier.
Baca Juga
Penggunaan Ari Purifier dapat membersihkan udara yang kotor di dalam ruangan.
- Konsumsi Makanan Sehat.
Agar tubuh terlindungi dari berbagai penyakit akibat polusi udara, pastinya juga harus mengonsumsi makanan sehat. Makanan yang dianjurkan adalah buah, sayur, kacang-kacangan, serta lemak sehat. Asupan vitamin juga disarankan dalam memenuhi sistem kekebalan tubuh.
- Melakukan Olahraga Rutin.
Berolahraga mampu meningkatkan sistem kekebalan dan memperkuat sistem kardiovaskular pada tubuh. Untuk mendapatkan lebih manfaatnya, olahraga harus dilakukan secara rutin.
- Memiliki Ventilasi yang Baik.
Rumah yang tidak memiliki ventilasi rentan menjadikan penumpukan asap, bakteri berbahaya, hingga jamur. Dengan memiliki ventilasi, hal-hal yang membahayakan dapat diminimalisir. Alur angin yang baik mampu membuat udara menjadi lebih bersih dan sehat.
Sehingga harus lebih waspada dan berhati-hat ya, D’listener. Agar keseharian kamu terhindar dari penyakit yang berasal dari polusi udara. ( Mh ).