DRADIO.ID – Hari Pelanggan Nasional atau Customer day merupakan sebuah perayaan untuk menghargai dinamika peran konsumen dalam sektor ekonomi dan bisnis. Harpelnas diperingati setiap tanggal 4 September. Pada tahun 2023, Hari Pelanggan Nasional jatuh pada hari Senin (4/9).
Pada perkembangan teknologi dan pertumbuhan ekonomi, peran pelanggan sangat penting dalam membangun pelayanan berkualitas serta keterikatan antara perusahaan dan konsumen. Hadirnya hubungan yang harmonis antara masyarakat, pelaku bisnis dan pemerintah akan menciptakan ekosistem yang menguntungkan semua pihak.
Dilansir dari Detik.com, peringatan Hari Pelanggan Nasional diharapkan kepada masyarakat dan pelaku bisnis agar dapat saling mengapresiasi terhadap peran masing-masing dalam ekosistem ekonomi.
Ketetapan Hari Pelanggan Nasional setiap 4 September, muncul karena adanya penyelenggaraan Konferensi Nasional Pelanggan di Jakarta pada 1982. Kemudian pada tahun 1983, Presiden Soeharto mengesahkan keputusan Presiden Nomor 33 Tahun 1983.
Baca Juga
Tetapi, pencetusan Hari Pelanggan Nasional pertama kali dilakukan oleh Chairman Lembaga Riset Pemasaran Frontliner Consulting Group, Handi Irawan pada 2003.
Awalnya peringatan tersebut dilakukan sebagai bentuk menghormati upaya pemerintah dan lembaga terkait dalam melindungi hak konsumen. Kemudian Harpelnas dijadikan sebagai perayaan untuk menghargai peran konsumen dalam kemajuan ekonomi seiring berjalannya waktu.
Konsumen memiliki hak untuk mendapatkan informasi mengenai sebuah produk atau jasa. Konsumen juga berhak dalam memilih produk maupun jasa sesuai dengan kebutuhan dan anggaran, tanpa adanya manipulasi dari pihak penjual. Kemudian konsumen juga layak mendapatkan penanganan yang adil dan sigap dari pihak penjual atau jasa layanan. Apabila terdapat masalah pada produk atau layanan yang dibeli. ( Mh).