DRADIO.ID- Aksi demo mahasiswa berakhir ricuh. Aksi unjuk rasa mahasiswa menagih janji gubernur di kantor DPRD Provinsi Jambi berakhir ricuh, Ju’mat (15/7/22). Massa aksi yang terdiri dari elemen mahasiswa terlibat kontak fisik dengan aparat keamanan.kericuhan berawal disaat mahasiswa yang bergabung dalam cipayung plus mencoba menerobos masuk ke dalam gedung DPRD dengan mendorong barisan polisi yang sedang bertugas mengamankan demo. Aksi unjuk rasa mahasiswa menagih janji gubernur di kantor DPRD Provinsi Jambi berakhir ricuh. Massa aksi yang terdiri dari elemen mahasiswa terlibat kontak fisik dengan aparat keamanan. Aksi dimulai pada pukul 14.00 dengan tuntutan satu tahun pemeritahan Haris – Sani,adapun tuntutannya sebagai berikut yaitu merealisasi bumd minyak goreng, merealisasi jalan khusus batubara, wujudkan reforma agraria, menagih tambang rakyat, serta menagih kejelasan program dumisake. Setelah mengutarakan tuntutannya mahasiswa yang tergabung dalam cipayung plus memaksa masuk ke dalam gedung dengan cara menerobos barisan polisi, hal inilah yang menyebabkan awal kericuhan.
Baca Juga